Lakukan yang terbaik untuk orang tercinta disamping anda

Sabtu, 27 November 2010

Pertentangan Sosial dan Integrasi Masyarakat

Perbedaan Kepentingan
Maksudnya adalah pendapat atau kepentingan dari hak-hak seseorang yang berbeda dengan yang lainnya. Terkadang bisa menyebabkan perdebatan yang bisa berakhir secara damai atau sebaliknya berakhir secara anarkis.
Diskriminasi dan Ethosentris
Diskriminasi adalah suatu pemisahan kelompok yang satu dengan yang lainnya. Misal diskriminasi warna kulit, ras dan lain-lain. Diskriminasi sangat tidak dianjurkan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan keadilan.
Ethosentris adalah kecenderungan untuk melihat dunia hanya melalui sudut pandang budaya sendiri.
Pertentangan dan Ketegangan dalam Masyarakat
- tawuran antar kampung
- adanya perbedaan pendapat dengan kelompok lain
- perbedaan agama, suku, ras, budaya dll
Integrasi Nasional
Kerjasama dari seluruh anggota masyarakat, mulai dari individu, keluarga, lembaga-lembaga dan masyarakat secara keseluruhan. Sehingga menghasilkan persenyawaan-persenyawaan, berupa adanya konsensus nilai-nilai yang sama dijunjung tinggi.

Minggu, 21 November 2010

Masyarakat Pedesaan dan Masyarakat Perkotaan

Masyarakat (society) merupakan istilah yang digunakan untuk menerangkan komuniti manusia yang tinggal bersama-sama. Boleh juga dikatakan masyarakat itu merupakan jaringan perhubungan antara pelbagai individu. Dari segi perlaksaan, ia bermaksud sesuatu yang dibuat - atau tidak dibuat - oleh kumpulan orang itu. Masyarakat merupakan subjek utama dalam pengkajian sains sosial.

Perkataan society datang daripada bahasa Latin societas, "perhubungan baik dengan orang lain". Perkataan societas diambil dari socius yang bererti "teman", maka makna masyarakat itu adalah berkait rapat dengan apa yang dikatakan sosial. Ini bermakna telah tersirat dalam kata masyarakat bahawa ahli-ahlinya mempunyai kepentingan dan matlamat yang sama. Maka, masyarakat selalu digunakan untuk menggambarkan rakyat sesebuah negara.

Walaupun setiap masyarakat itu berbeda, namun cara ia musnah adalah selalunya sama: penipuan, pencurian, keganasan, peperangan dan juga kadangkala penghapusan etnik jika perasaan perkauman itu timbul. Masyarakat yang baru akan muncul daripada sesiapa yang masih bersama, ataupun daripada sesiapa yang tinggal.

A. Definisi Masyarakat

Dalam Bahasa Inggris disebut Society, asal katanya Socius yang berarti “kawan”. Kata “Masyarakat” berasal dari bahasa Arab, yaitu Syiek, artinya “bergaul”. Adanya saling bergaul ini tentu karena ada bentuk – bentuk akhiran hidup, yang bukan disebabkan oleh manusia sebagai pribadi melainkan oleh unsur – unsur kekuatan lain dalam lingkungan sosial yang merupakan kesatuan

B. Masyarakat Pedesaan (masyarakat tradisional)

a. Pengertian desa/pedesaan

Yang dimaksud dengan desa menurut Sutardjo Kartodikusuma mengemukakan sebagai berikut: Desa adalah suatu kesatuan hukum dimana bertempat tinggal suatu masyarakat pemerintahan tersendiri.

Menurut Bintaro, desa merupakan perwujudan atau kesatuan goegrafi ,sosial, ekonomi, politik dan kultur yang terdapat ditempat itu (suatu daerah), dalam hubungan dan pengaruhnya secara timbal balik dengan daerah lain.

Sedang menurut Paul H. Landis :Desa adalah pendudunya kurang dari 2.500 jiwa. Dengan ciri ciri sebagai berikut :

a) mempunyai pergaulan hidup yang saling kenal mengenal antara ribuan jiwa.
b) Ada pertalian perasaan yang sama tentang kesukaan terhadap kebiasaan
c) Cara berusaha (ekonomi)adalah agraris yang paling umum yang sangat dipengaruhi alam seperti : iklim, keadaan alam ,kekayaan alam, sedangkan pekerjaan yang bukan agraris adalah bersifat sambilan.


Masyarakat Perkotaan

a. Pengertian Kota

Seperti halnya desa, kota juga mempunyai pengertian

Menurut orientasi kebanyakan masyarakat perkotaan adalah manusia dengan kekuatannya sendiri harus dapat mempertahankan dirinya sendiri, pada umumnya dikota tetangga itu bukan orang yang mempunyai hubungan kekeluargaan dengan kita oleh karena itu setiap orang dikota terbiasa hidup tanpa menggantungkan diri pada orang lain, mereka cenderung untuk individualistik.

b. Ciri-ciri masyarakat Perkotaan

Ada beberapa ciri yang menonjol pada masyarakat perkotaan, yaitu :

i. Kehidupan keagamaannya berkurang, kadangkala tidak terlalu dipikirkan karena memang kehidupan yang cenderung kearah keduniaan saja.
ii. Orang kota pada umumnya dapat mengurus dirinya sendiri tanpa harus berdantung pada orang lain (Individualisme).
iii. Pembagian kerja diantara warga-warga kota juga lebih tegas dan mempunyai batas-batas yang nyata.
iv. Kemungkinan-kemungkinan untuk mendapatkan pekerjaan juga lebih banyak diperoleh warga kota.
v. Jalan kehidupan yang cepat dikota-kota, mengakibatkan pentingnya faktor waktu bagi warga kota, sehingga pembagian waktu yang teliti sangat penting, intuk dapat mengejar kebutuhan-kebutuhan seorang individu.
vi. Perubahan-perubahan tampak nyata dikota-kota, sebab kota-kota biasanya terbuka dalam menerima pengaruh-pengaruh dari luar.

D. Perbedaan antara desa dan kota

Dalam masyarakat modern, sering dibedakan antara masyarakat pedesaan (rural community) dan masyarakat perkotaan (urban community). Menurut Soekanto (1994), per-bedaan tersebut sebenarnya tidak mempunyai hubungan dengan pengertian masyarakat sederhana, karena dalam masyarakat modern, betapa pun kecilnya suatu desa, pasti ada pengaruh-pengaruh dari kota. Perbedaan masyarakat pedesaan dan masyarakat perkotaan, pada hakekatnya bersifat gradual.


 Sumber :
Ahmadi, Abu, Drs. 2003. Ilmu Sosial Dasar. Jakarta: Rineke Cipta.
Kosim, H, E. 1996. Bandung: Sekolah Tinggi Bahasa Asing Yapari
Marwanto, 12 November 2006. Jangan bunuh desa kami. Jakarta:Kompas
_______, 1994. Sosiologi 3 SMU. Jakarta: Yudistira

Pelapiasan Sosial dan Kesamaan Derajat

  1. Pelapisan sosal
  1. Pengertian
Menurut Pitririm A. Sorokin pelapisan social adalah perbedaan penduduk atau masyarakat ke dalam kelas-kelas yg tersusun secara bertingkat
  1. Pelapisan Sosial cirri tetap kelompok Sosial
Pelapisan masyarakat dalam masyarakat primitive :
· Berdasarkan jenis kelamun dan umur
· Kelompok-kelompok suku
· Pemimpin yg berpengaruh
· Orang-orang yg dikucilkan
· Pembagian kerja
· Perbedaan struktur ekonomi
  1. Terjadinya Pelapisan Sosial :
    • Terjadi dengan sendirinya
    • Terjadi dengan sengaja
  2. Pembedaan Sisitem pelapisan menururt Sifatnya :
1. Sifat pelapisan masyarakat yang tertutup
2. Sifat pelapisan masyarakat terbuka
  1. Beberapa teori tentang pelapisan social :
Aristoteles : orang kaya, menengah, melarat
Vilfredo pareto : elite dan non-elite
Karl max : kelas yang mempunyai tanah dan alat-alat produksi lainnya dan kelas yang tidak punya
Ukuran golongan masyarakat :
1. Ukuran kekayaan
2. Ukuran kekuasaan
3. Ukuran kehormatan
4. Ukuran Ilmu Pengetahuan
  1. Kesamaan Derajat
  1. Persamaan Hak : tercantum dalam Universal Declraration of Human Right
  2. Persamaan Derajat di Indonesia : UUD ’45 pasal 27, 29 dan 31
  1. Elite dan Massa
1) Elite
  1. Pengertian : sekelompok orang yang terkemuka di bidang tertentu dan khususnya golongan kecil yang memegang kekuasaan.
  2. Fungsi elite dalam memegang strategi
Pembedaan elite pemegang strategi secara garis besar :
    • Elite politik
    • Elite ekonomi, militer, diplomatic, dan cendikiawan
    • Elite agama, filsuf, pendidik, dan pemuka agama
2) Massa
  1. Massa adalah suatu pengelompokkan kolektif lain yang elementer dan spontan yang dalam beberapa hal menyerupai crowd.
  2. Hal-hal penting dalam massa :
1. Keanggotaan berasal dari semua lapisan masyarakat
2. Massa adalah kelompok yg anonym
3. Sedikit interaksi antar anggota
4. Very loosely organized
  1. Peranan individu di dalam massa penting sekali
  2. Masyarakat dan massa
    • massa adalah gambaran kosong dari masyarakat
  1. Hakekat dan perilaku massa
    • Bentuk perilaku massa terletak pada garis aktivitas individual dan bukan
    • Pada tindakan bersama
  2. Peranan elite terhadap massa :
· Pencerminan kehendak masyarakatnya
· Memajukan kehidupan masyarakat
· Peranan moral dan solidaritas kemanusiaan
· Memenuhi kebutuhan pemuasan hedonic
  1. Pembangian Pendapatan
1) Komponen Pendapatan
Rumah tangga produsen dan rumah tangga konsumen
2) Perhitungan Pendapatan
a. Sewa Tanah
Ialah bagian dari pendapatan nasional yang diterima oleh pemilik tanah, karena telah menyewakan tanahnya pada penggarap
b. Upah
Bagian dari pendapatan nasional yang diterima oleh buruh, karena menyumbangkan tenaganya dalam proses produksi
c. Bunga Modal
Bagian dari pendapatan nasional yang diterima oleh pemilik modal, karena telah meminjamkan modalnya dalam proses produksi
d. Laba Pengusaha
Balas jasa yang berupa keuntungan, karena telah mengorganisasikan factor-faktor produksi dalam melakukan proses produksi.
3) Distribusi Pendapatan
Dua cara pendistribusian pendapatan Nasional :
1. Aliran Liberal
2. Aliran Pemerintah

Jumat, 19 November 2010

Warganegara dan Negara

Dalam bernegara ada tata cara dan tata tertib yang harus dipatuhi tiap warganegara yang baik.Ada hukum yang merupakan aturan-aturan dalam bernegara,
adapun ciri-ciri hukum yaitu sebagai berikut :
-Adanya perintah atau larangan.
-Perintah atau larangan tersebut harus dipatuhi setiap orang.
A.HUKUM
Perintah dan aturan-aturan tersebut berasal dari berbagai sumber yaitu ditinjau dari segi Formal dan segi Material 
Sumber hukum Formal
1.Undang-undang
   Adalah suatu peraturan negara yang mempunyai kekuasaan hukum yang mengikat.
2.Kebiasaan
  Adalah perbuatan manusia yan gtetap dilakukan berulang-ulang yang sama dan diterima oleh masyarakat,
  sehingga tindakan yang berlawanan dianggap sebagai pelanggaran hukum.
3.Keputusan-keputusan Hakim (Yurisprudensi)
  Adalah keputusan hakim terdahulu yang sering dijadikan dasar keputusan hakim saat ini mengenai hal yang   
  sama.
4.Traktat
  Adalah perjanjian antara dua orang atau lebih mengenai sesuatu hal,sehingga masing-masing pihak yang
  bersangkutan terikat dengan isi perjanjian tersebut.
5.Pendapat Sarjana Hukum
  Adalah pendapat para sarjana yang sering dikutip para hakim dalam menyelesaikan suatu masalah.

B.Negara
Negara merupakan alat dari masyarakat yang mempunyai kekuasaan untuk mengatur hubungan antar manusia dalam masyarakat.
Sifat-sifat negara sebagai berikut:
-Sifat memaksa
-Sifat monopoli
-Sifat mencakup semua
Ada beberapa macam bentuk negara antara lain:
-Negara Kesatuan :-Sistem Sentralisasi.
                              -Sistem Desentralisasi.
-Negara Serikat
-Negara Dominion.
-Negara Uni.
-Negara Protektorat.

Unsur-Unsur suatu negara yaitu:
-Ada Wilayahnya.
-Ada Rakyatnya.
-Ada Pemerintahannya.
-Ada Tujuannya.
-Mempunyai dan diakui kedaulatannya.

     Unsur terpenting dari suatu negara adalah rakyat,tanpa rakyat maka suatu negara tidak akan terbangun hanya akan menjadi angan-angan saja. Dan rakyat adalah yang bertempat tinggal di suatu negara,rakyat juga dapat diartikan sebagai kumpulan manusia yang dipersatukan oleh suatu rasa kesatuan antara manusia sehingga membentuk sebuah kelompok rakyat.
   Tiap-tiap rakyat adalah penduduk,penduduk yang menempati suatu negara mempunyai kriteria sebagai penduduk yang tinggal disebuah negara apabila memiliki dan memenuhi syarat-syarat yang ditentukan dan disahkan oleh suatu negara maka dapat dikatan sebagai warganegara.
 

                                                                               Sumber: MKDU ISD

Senin, 08 November 2010

Pemuda dan Sosialisasi

Dalam perkembangan manusia pasti akan mengalami suatu masa-masa antara lain masa remaja yaitu masa transisi dimana masa ini peralhin antara masa kecil dengan menuju masa yang lebih dewasa.Dalam masa remaja cenderung mengalami perilaku yang menyimpang dari aturan dan norma-norma yang ada,dengan perilaku seperti ini para remaja cenderung menjadi sasaran pengaruh media massa.Pemuda atau disebut dengan para remaja memiliki beban tanggung jawab sebagai penerus generasi bangsa yang akan melanjutkan perjuangan dan cita-cita dari generasi sebelumnya.
Proses sosialisasi generasi muda adalah suatu proses yang sangat menentukan kemampuan diri pemuda untuk menselaraskan diri di tengah-tengah kehidupan masyarakat.Oleh karena itu tahapan dalam pengembangan diri para pemuda untuk dapat menseleksi berbagai kemungkinan yang ada sehingga dapat mampu mengendalikan diri dalam hidupnya di tengah-tengah masyarakat.

Pembinaan dan Pengembangan Generasi Muda
 Pola dasar pembinaan dan pengembangan generasi muda ditetapkan oleh menteri pendidikan dan kebudayaan dalam keputusan menteri pendidikan dan kebudayaan nomor :0323/U/1978 tanggal 28 Oktober 1978,maksud dan tujuan dari pola tersebut adalah agar semua pihak yang turut serta dan berkepentingan dalam penanganannya benar-benar menggunakan sebagai pedoman sehingga pelaksanaannya dapat terarah dan menyeluruh serta tepat sasaran pada yang dituju.
Pola dasar pembinaan dan pengembangan generasi muda disusun berlandaskan kepada :
Landasan idiil                   : Pancasila
Landasan Konstitusional   : Undang-Undang Dasar 1945
Landasan Strategis           : Garis-garis Besar Haluan Negara
Landasan Historis            : Sumpah Pemuda Tahun 1928 dan Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945
Landasan Normatif          : Etika, tata nilai dan tradisi luhur yang hidup dalam masyarakat.
Dalam mengembangkan potensi dan pengarahan pola pembinaa generasi muda dapat melalui jalur pendidikan,khususnya dalam kegiatan belajar mengajar disekolah baik swasta maupun negeri karena hampir sebagian besar waktu generasi muda dalam sehari dilakukan di sekolah atau tempat pendidikan. Dengan manfaat dikembangkannya tempat pendidikan yang baik dapat mengembangkan potensi minat dan bakat para generasi muda,sehingga kegiatan yang dilakukan dalam suatu tempat pendidikan tidak sia-sia dan dapat membentuk jiwa generasi muda yang lebih positif dan dapat berguna bagi sekitarnya termasuk di lingkungan masyarakat,bahkan bagi dunia.

                                           Sumber : MKDU Ilmu Sosial Dasar
                                                         karya Harwantiyoko & Neltje F.ktuuk

Individu ,Keluarga dan Masyarakat

Individu dalam pengertiannya merupakan suatu kesatuan yang paling kecil dan terbatas, dalam bahasa latin dikatakan individuum yang artinya tak terbagi.Keluarga dalam pengertiannya adalah satuan kelompok kecil dalam masyarakat,kelompok kecil ini erat hubungannya dengan individu.Masyarakat adalah suatu kelompok manusia yang memiliki tatanan kehidupan seperti norma-norma,adat istiadat yang harus sama-sama ditaati di dalam lingkungannya.Hubungan antara ketiga unsur Individu,Keluarga dan Masyarakat sangat erat dengan kehidupan manusia sebagai awal dari setiap individu,dalam kehidupannya tiap individu pasti mengalami pertumbuhan baik berupa fisik maupun mental, secara garis besarnya individu akan mengalami masa-masa dimana proses itu yang akan menentukan dari kedewasaan tiap individu,keluarga yang merupakan kumpulan dari bagian kecil tiap individu merupakan bagian fungsi utama yang dapat membangun mental dan spiritual dari sebuah individu yang baru,serta berbagai fungsi dari terbentuknya keluarga antara lain :
  • Fungsi Biologis.
  • Fungsi Pemeliharaan.
  • Fungsi Ekonomi.
  • Fungsi Keagamaan.
  • Fungsi Sosial.
Dalam tiap kelompok keluarga akan membentuk suatu kesatuan yaitu masyarakat,dalam pertumbuhannya masyarakat digolongkan menjadi
  1. Masyarakat sederhana. 
  2. Masyarakat  maju.
Masyarakat sederhana adalah masyakat yang memiliki pola pembagian kerja antar gender/jenis kelamin antara wanita dengan pria,biasanya pria mengerjakan pekerjaan yang kasar dengan kata lain menggunakan alat-alat yang berat sedangkan wanita mengerjakan pekerjaan yang ringan.
Masyarakat maju adalah masyarakat yang memiliki aneka ragam kelompok sosial atau lebih akrab dengan sebutan kelompok organisasi kemasyarakatan yang tumbuh dan berkembang berdasarkan kebutuhan serta tujuan tertentu yang ingin dicapai.
Itu saja yang dapat saya informasikan tentang Individu,Keluarga dan Masyarakat,bila ada kesalahan dan kekurangan mohon maaf.Terima kasih.
                                                                                                           sumber: MKDU Ilmu Sosial Dasar

Senin, 01 November 2010

Kegunaan layanan ILAB

Saya disini menjelaskan kegunaan layanan WEB di Gunadarma salah satunya 

1. ILAB

    a. Pengenalan ilab
        Disini  menjelaskan dengan konsep kemandirian dan strategi pembelajaran kedewasaan, mulai tahun akademik PTA 2008/2009, iLab hadir bukan hanya sekadar tempat praktikum, namun lebih dari itu, ILab menempa setiap praktikan agar memiliki pribadi yang mandiri dan memiliki sikap tanggung-jawab yang tinggi atas (keputusan yang diambil oleh) dirinya sendiri.
Berbeda dengan laboratorium komputer regular yang dimiliki oleh setiap program studi, konsep dari iLab adalah praktikum mandiri. Praktikan mengerjakan praktikum secara mandiri, tidak ada asisten praktikum seperti di laboratorium reguler lainnya yang biasanya diminta membantu para praktikan jika ada kesulitan. Semua perintah, langkah-langkah pengerjaan praktikum, dan permintaan jawaban atas suatu persoalan yang berkaitan dengan praktikumnya, dapat dilakukan melalui terminalnya masing-masing.
Meski secara konsep berbeda, namun demikian, para mahasiswa peserta praktikum (praktikan) yang diperkenankan praktek di iLab adalah mahasiswa yang ditunjuk atau ditentukan oleh pejabat laboratorium komputer di setiap program studi.
    b. Tata tertib
         - Tata tertib memasuki ILAB
            1. Praktikan masuk melewati tangga yang berada di samping belakang pendopo (tidak boleh masuk
                dari pintu utama)
            2. Praktikan menunggu di ruang tunggu yang telah disediakan.
            3. Sebelum masuk, praktikan melihat jadwal dan posisi duduk dari TV yang berada di ruang tunggu.
            4. Pintu masuk ILab akan dibuka setiap 15 menit sebelum praktikum dimulai.
            5. Bagi Praktikan yang akan mengurus administrasi (surat keterangan / memo ), diharapkan menunggu
                10 menit setelah praktikum dimulai.
            6. Setelah 10 menit bagi praktikan yang ingin mengurus surat keterangan / memo dapat menuju front
                office. 
     
- Tata tertib berpakaian
           
Berpakaian sopan dan rapi
            
Pria :
  • Pakaian atas : Baju kemeja berkerah
  • Pakaian bawah : Celana panjang bukan dari bahan jeans & sepatu tertutup
  • Bagian bawah baju kemeja dimasukkan ke dalam celana panjang.

Wanita :
  • Pakaian atas : Baju kemeja berkerah
  • Pakaian bawah : Rok bukan dari bahan jeans & sepatu tertutup
  • Bagian bawah baju kemeja dimasukkan ke dalam rok.

Otoritas Integrated Lab berhak untuk menolak Praktikan jika tidak berpakaian sesuai dengan ketentuan di atas.

         - Prosedural Keikutsertaan Praktikum
           
1. Terdaftar dan aktif sebagai mahasiswa Universitas Gunadarma.
2. Memiliki identitas sebagai mahasiswa Universitas Gunadarma (KTM dan KRS).
3. Memiliki account studentsite.

Hal yang harus diketahui praktikan sebelum memulai praktikum :

  • Mengetahui mata praktikum yang diikuti
  • Mempelajari modul praktikum
  • Mengetahui account studentsite
  • Mengetahui jadwal praktikum
  • Mengetahui nomor terminal komputer
  • Tepat waktu
2.  PRAKTIKUM

     a. Tutorial Praktikum
         -  Pra Praktikum
           Sebelum Memulai Praktikum
  • Ketahui Mata Praktikum Mandiri. Informasi mengenai mata kuliah praktikum yang diselenggarakan di iLab dapat dilihat di Laboratorium Jurusan atau di iLab.
  • Pelajari Teori. Mahasiswa harus mempersiapkan diri dengan mempelajari teori-teori yang berkaitan dengan materi praktikum yang akan dijalani.
  • Mengetahui Account StudentSite / Account sementara iLab. Untuk menggunakan komputer dan mengerjakan praktikum mahasiswa harus melakukan log-in dengan account Student Site / account sementara iLab.
  • Ketahui Jadwal Praktikum. Setiap mahasiswa mendapatkan Jadwal Awal sebelum semester dimulai. Jadwal praktikum mandiri setiap mahasiswa dalam satu kelas dapat berbeda-beda. Jadwal Awal ini dapat dilihat di Laboratorium Jurusan atau di Web iLab. Catat Jadwal tersebut untuk menghindari tidak hadir dalam praktikum.
  • Ketahui Nomor Komputer. Dalam informasi Jadwal Awal, juga terdapat nomor komputer. Catat nomor komputer ini dan pelajari Denah iLab.
  • Tepat Waktu. Berada di iLab sesaat sebelum jadwal praktikum dimulai. Sistem akan membatalkan hak penggunaan komputer mahasiswa bila terlambat 15 menit dari jadwal. Ini akan menyebabkan mahasiswa mendapatkan nilai 0 pada pertemuan praktikum tersebut.
3.Kelebihan ILAB
Menurut saya sebagai mahasiswa gunadarma yang telah membuka website ILAB saat baru pertama memang sungguh terlihat bagus dan terlihat mempunyai nilai lebih dibanding Perguruan tinggi yang lain,dalam hal menu website ILAB ini berguna untuk memberikan modul bagi para calon praktikkan yang akan praktek di kemudian harinya sehingga memiliki bekal yang cukup untuk mengerjakan tugas saat berada dalam ILAB.

4.Kekurangan ILAB
Dalam hal kekurangan,website ILAB memang harus dibenahi dalam hal tampilan yang sedikit membingungkan bagi mahasiswa baru yang baru pertama kali masuk kedalam website ILAB ini, oleh karena itu perlu adanya pembenahan dalam tampilan dan struktur menu yang dirangkai.
Demikian yang dapat saya sampaikan dalam Blog ini semoga mohon maaf dalam penulisannya apabila terdapat kekuranglengkapan didalamnya.